Pahit dan Manisnya Menjadi Seorang Blogger

Blogger adalah sebutan bagi seseorang yang suka menulis dan membuat blog terutama dalam situs blogger.com Seorang blogger sangat dekat sekali dengan dunia internet dan komputer karena kemana-mana pasti harus bawa laptop dan mengetik artikel-artikel menarik di blognya. Kali ini Ichan akan membagikan bagaimana pahit manisnya menjadi seorang blogger.

Saya telah bergelut dengan blog sejak saya kuliah di universitas negeri di kota Malang. Pertama kali mulai ngeblog karena ingin mendapatkan uang jajan seperti teman saya. Dia sangat pandai sekali dalam mencari uang lewat blognya, tapi sayang dia juga pelit sekali untuk berbagi ilmu sehingga saya harus belajar sendiri mulai dari nol. Padahal saya gak pelit kalau untuk mengajari dia bahasa Jepang.

Jadi blogger itu gampang-gampang susah. Kita harus berjuang sendiri mencari ilmu-ilmu ngeblog di internet dan google search. Tidak cukup untuk berhari-hari mencari ilmu lalu bisa sukses seperti blogger-blogger kaya yang ramai blognya. Saya saja sudah 7 tahun ngeblog tapi pendapatan saya masih belum bisa maksimal. 

Pekerjaan seorang blogger itu menurut saya sama dengan peneliti yang meriset percobaan, banyak gagalnya dan cobaannya. Itupun juga tidak dibayar, tapi jika penelitian yang anda kerjakan sukses, maka anda bisa jadi terkenal dan uangpun mengalir. Hal ini sama dengan ngeblog. 

Tahu Raditya Dika? Dia adalah seorang blogger lucu dan pada akhirnya meraih kesuksesan dari sana. Hanya berbekal tulisan dan sebuah blog. Dia bisa menjadi artis yang populer dan meraih kesuksesan di karirnya.

Pahitnya blogger itu waktu berjuang membenahi blog, edit dan utek-utek html template sendiri dan kemudian template blog kita hancur ataupun rusak. Untung saja banyak tutorial online di mbah google. Cara memasang widget, atur meta tag, dan sedikit pelajaran seo untuk menaikkan trafik blog. Pengalaman yang tidak enak lagi ketika iklanku hilang cuma gara-gara ganti template doang. Rasanya sampai menangis darah karena pendapatan saya waktu itu sudah lumayan teratur, namun luntur terkena dampaknya. 

Pahitnya lagi itu ketika mendaftarkan blog ke Google Adsense karena tidak semudah yang saya kira. Saya sudah berkali-kali ditolak dengan google dan mencoba beberapa bikin blog lagi, begitu pula seterusnya selalu gagal, gagal dan gagal. Saya juga sempat tertipu dengan pedagang nakal yang mengaku menjual akun non hosted tapi ternyata cuma hosted akun. Melayang sudah uang saya dan gagal lagi keinginan untuk memasang iklan di domain TLD. 

Pahitnya juga waktu saya tidak tahu apa-apa kemudian blog saya dibanned dan dihapus oleh google karena dituduh melanggar hak cipta. Ternyata saya memang salah memakai blog untuk copy paste tulisan orang dan membuat blog untuk unduhan film dan lagu yang mempunyai hak ciptanya. Jadi untuk kalian yang masih pemula, bacalah dulu peraturan apa saja yang harus ditaati oleh seorang blogger jadi kita tidak akan sia-sia melakukan usaha. 

Pahitnya blogger waktu tidak ada waktu untuk menulis, atau bingung memilih tema maupun judul yang akan dibuat artikel. Untuk mengatasi kebingungan ini kita bisa mengatasi dengan cara memperbanyak referensi membaca artikel-artikel terkait, membaca majalah, menonton tv dan koran sebagai pendukung. 

Pahitnya menjadi seorang blogger ketika kita sudah menulis artikel panjang yang original dan ternyata dijiplak dengan blogger-blogger lain yang tidak mau memberikan link sumber. Ini juga termasuk pelanggaran hak cipta. Jadi bagi kalian yang punya masalah yang sama seperti saya, jangan lupa untuk melindungi konten blog sehingga mereka tidak bisa mencurinya. Paling parah, bisa dengan cara memperingatkan dengan cara sopan lewat email atau langsung laporkan dengan pelanggaran duplicate konten  ke google. 

Manisnya adalah ketika kerja keras membuahkan hasil. Disaat blog kita ramai akan pembaca dan komentar sehingga mereka bisa tersenyum senang dan mengeshare apa yang kita tulis, seolah-olah tulisan kita sangat bermanfaat. Hati terasa lega. Ditambah lagi jika Google Adsense bisa menerima permohonan upgrade akun ini. Dan bertambah manis lagi jika kesuksesan sudah kita raih seperti pendiri kampung blogger, Sumbodo Malik dan guru padepokan saya, Om Dani. :)

Comments

Popular posts from this blog

Surabaya, Rumahku yang Kedua

Tips Memelihara Kucing yang Baik

Berbanggalah Kamu dengan Nama Intan